Layanan BlackBerry diblokir di Uni Emirat Arab

Bookmark and Share
Seiring dengan bergolaknya negara-negara Timur Tengah, rupanya juga memaksa pejabat di Uni Emirat Arab (UEA) untuk segera memblokir beberapa layanan yang ada pada BlackBerry. Sebelumnya, para pejabat juga sudah mengancam untuk melarang layanan tersebut. Pasalnya beberapa layanan komunikasi BlackBerry dinilai sulit dipantau, seperti Email, BBM dan Internet BlackBerry.

Upaya pemblokiran layanan BlackBerry tersebut juga bertepatan dengan upaya negara-negara Timur Tengah untuk membendung bergulirnya pemberontakan pro-demokrasi, yang sebagian besar aksi tersebut dilakukan melalui media sosial. Namun untuk hal yang ini masih diperkirakan saja, mengingat keadaan Timur tengah saat ini yang masih belum kondusif.

Salah satu yang telah menjadi perdebatan sejak lama diantaranya bahwa BlackBerry Enterprise Server (BES) dinilai terlalu aman, sehingga menarik bagi kaum kriminal dan golongan teroris untuk leluasa berkomunikasi tanpa takut termonitor.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar